Admin • Jan 27 2025 • 140 Dilihat
Dok Balengko Space
Sarif Robo, putra sulung dari pasangan alm. Lukman Robo dan Nurain Hadad, tumbuh sebagai sosok yang menginspirasi di kampung halamannya Kulaba. Lahir sebagai anak pertama dari lima bersaudara, Sarif tidak hanya menjadi panutan bagi adik-adiknya, tetapi juga bagi banyak anak muda di sekitarnya. Dengan perjalanan pendidikan yang penuh tekad, ia kini menjadi seorang dosen sekaligus kandidat doktor di Institut Pertanian Bogor (IPB).
Sarif menyelesaikan pendidikan S1 pada tahun 2013, sebelum melanjutkan ke jenjang S2 di IPB dan lulus pada tahun 2018. Motivasi utamanya untuk terus belajar adalah tuntutan profesinya sebagai dosen yang mengharuskan mencapai strata pendidikan tertinggi. “Sebagai dosen, kita harus terus memperbarui ilmu. Itu bukan hanya tuntutan profesi, tetapi juga bentuk tanggung jawab kepada mahasiswa,” ujarnya.
Meski perjalanan akademik Sarif terlihat mengesankan, ia mengakui bahwa tantangan terbesar selama kuliah adalah biaya. Namun, dukungan dari orang tua menjadi motivasi utama baginya untuk tidak menyerah. “Orang tua saya selalu mendukung, meskipun kondisi ekonomi keluarga tidak selalu mendukung. Mereka percaya bahwa pendidikan adalah jalan untuk masa depan yang lebih baik,” ungkap Sarif.
Kini, Sarif melanjutkan studi S3-nya di IPB Bogor dengan bantuan beasiswa LPDP, sebuah langkah besar yang semakin mendekatkannya pada mimpinya menjadi seorang akademisi yang berkontribusi lebih besar di dunia pendidikan.
Karier Sarif sebagai dosen dimulai pada tahun 2019 dengan status tenaga honorer di Universitas Khairun Ternate. Meskipun harus memulai dari bawah, Sarif tidak pernah kehilangan semangat. Dukungan dari lingkungan dan keluarganya menjadi dorongan besar baginya untuk terus melangkah.
Di kampung halamannya Kelurahan Kulaba Kota Ternate Barat, sosok Sarif dikenal sebagai inspirasi. Keberhasilannya dalam menempuh pendidikan tinggi memberikan harapan bagi banyak anak muda. “Lingkungan sering merasa kehilangan saat saya tidak ada di kampung, tapi saya yakin apa yang saya lakukan ini bisa menjadi motivasi bagi mereka untuk berjuang lebih keras,” katanya.
Sarif selalu berusaha menyemangati anak muda Kulaba untuk tidak takut bermimpi tinggi, terutama dalam hal pendidikan. Baginya, kuliah bukan hanya tentang gelar, tetapi sebuah investasi besar untuk masa depan. “Jangan takut untuk kuliah. Pendidikan adalah modal utama untuk membuka peluang lebih baik di masa depan. Jika ada kemauan, pasti ada jalan,” pesannya.
Perjalanan Sarif Robo adalah bukti nyata bahwa pendidikan dapat mengubah masa depan seseorang. Meski dihadapkan pada keterbatasan finansial, semangat dan kerja kerasnya membawa Sarif meraih mimpi menjadi seorang akademisi. Sosoknya yang inspiratif kini terus memberikan motivasi bagi banyak anak muda, membuktikan bahwa pendidikan adalah kunci untuk membuka pintu kesempatan yang lebih luas.
Sumber Foto : Istimewa Persiapan Matang Menuju Panggung Dunia Menjadi juara dalam ajang Musabaqah Ti...
Sumber Foto : Istimewa Proses pemulihan diri adalah perjalanan panjang yang membutuhkan ketulusan, k...
Sumber Foto : Istimewa Bonbu, sebuah usaha kuliner khas Korea yang kini berlokasi di Ruko Tabespot G...
Sumber Foto : Istimewa Perkembangan teknologi dan globalisasi telah mengubah cara pandang dan intera...
Balengko Space – Dewasa ini, perilaku remaja sering menjadi sorotan masyarakat. Dari aksi tawu...
Sumber : Istimewa Sofifi, (9/3/25) – Tim Penggerak PKK Provinsi Maluku Utara sukses menggelar kegiatan bagi-bagi takjil di sekitaran Kota Sofi...
Sumber Foto : Andry Saputra Maluku Utara, (6/2/25) – Komisi Pemilihan Umum Provinsi Maluku Utara secara resmi menetapkan Sherly Laos sebagai G...
Sumber Foto : Instagram Iqbalns Rapper asal Bandung, The Bam, kembali menggebrak dengan single terbarunya yang berjudul “Laga Papi Tampil.” ...
Sumber Foto : Istimewa Hari Gizi Nasional ke-65 yang mengusung tema “Pilih Makanan Bergizi untuk Keluarga Sehat” menjadi salah satu momen st...
Foto : Istimewa Malifut, (19/2/25) – Dalam upaya meningkatkan literasi bahasa Inggris di Madrasah, English Students Association (ESA) Fakultas...
No comments yet.