balengko space • Feb 08 2025 • 344 Dilihat
Sumber Foto : Istimewa
Ternate, Sabtu, (8/2/25) – Balengko Space sukses mengadakan workshop bertajuk “Tali Bukan Solusi dari Permasalahan yang Kamu Hadapi” yang membahas fenomena bunuh diri di Kota Ternate dari perspektif Psikologi dan Agama. Acara ini berlangsung di Only Six Coffee pada Sabtu, (8/2/25), pukul 16.00 WIT – 17.30 WIT, dengan sasaran utama mahasiswa dan pelajar.
Workshop ini menghadirkan dua pemateri, Nurul Hafidzatul dan Surya Saputra, yang menyoroti faktor terbesar penyebab bunuh diri di kalangan anak muda, yakni tekanan sosial dan pengaruh media sosial. Diskusi ini bertujuan untuk membuka wawasan generasi muda agar lebih memahami dampak psikologis dan nilai-nilai agama dalam menghadapi tekanan hidup.
Acara ini turut dihadiri oleh berbagai kalangan, termasuk mahasiswa, pelajar, serta Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Halmahera Utara, H. Abdurahmaan M. Ali, yang mengapresiasi inisiatif Balengko Space dalam menyelenggarakan kegiatan edukatif ini.
Sebagai MC dalam acara ini, Ratu Balgis menyoroti maraknya kasus bunuh diri yang viral di media sosial. Ia menyatakan bahwa era digital yang serba cepat membuat berbagai informasi mudah diakses, termasuk isu-isu sensitif seperti bunuh diri. Sayangnya, banyak kasus mendapat simpati berlebihan dari warganet, yang dikhawatirkan dapat menormalisasi tindakan tersebut. Oleh karena itu, diskusi ini menjadi penting untuk memberikan pemahaman yang lebih luas kepada generasi muda tentang bagaimana menghadapi tekanan hidup dengan cara yang lebih sehat.
Selain itu, Ba’diyah, seorang guru di MIN 2 Sasa Kota Ternate, juga menekankan pentingnya diskusi semacam ini untuk dilakukan lebih sering. “Kasus bunuh diri semakin marak, dan ini memang perlu dibahas lebih banyak dengan melibatkan anak muda agar mereka bisa berpikir lebih terbuka. Dalam agama pun sudah dijelaskan bahwa seseorang yang memiliki iman tidak akan melakukan hal semacam itu,” ujarnya.
Maluku Utara pernah dinobatkan sebagai provinsi paling bahagia di Indonesia. Namun, belakangan ini kasus bunuh diri di kalangan anak muda semakin meningkat. Sebagai platform media yang fokus pada isu anak muda, Balengko Space merespons fenomena ini dengan cepat melalui diskusi dan workshop, guna memberikan pemahaman yang lebih dalam kepada masyarakat.
Balengko Space berharap komunitas serta instansi terkait dapat lebih gencar dalam mengadakan kegiatan serupa untuk menekan angka bunuh diri dan membangun kesadaran yang lebih luas di kalangan generasi muda.
Workshop ini didukung oleh:
Ternate Book Party, Only Six Coffe, Genz Milenial
Sumber Foto : Istimewa Bisui,(6/2/25) – Direktur Rumah Sakit Pratama Bisui, dr. Elisabeth Bernadet...
peserta simulasi BHD di Pantai Falajawa bersama Komunitas Pijar NC.
Ilustrasi : Unsplash Indonesia adalah negeri yang kaya akan keanekaragaman hayati, termasuk berbagai...
Sumber Foto : Pexels Pernahkah Anda mendengar ungkapan, “Rambut adalah mahkota”? Ungkapan ini me...
Ilustrasi : Pexels Ditengah hiruk-pikuk kesibukan kita sehari-hari, sering kali kita mengabaikan hal...
Sumber gambar : Ai Kemajuan teknologi dan globalisasi membawa dampak besar pada aktivitas manusia. D...
Sumber Foto : Istimewa Persiapan Matang Menuju Panggung Dunia Menjadi juara dalam ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat internasional bu...
Dok. Balengko Space Ternate, (1/2/25) – Setelah pertemuan yang produktif dengan Gubernur Maluku Utara, Ibu Sherly Tjoanda, perwakilan dari Con...
Sumber Foto : Anthony D Dibalik irama beat boombap dan denting gunting barber, ada cerita perjuangan Anthony D alias Hailelujah, seorang rapper ...
Sumber Foto : Istimewa Jakarta, 20 Februari 2025 – Setelah pelantikan serentak kepala daerah di Indonesia, Sarbin Sehe resmi menjabat sebagai ...
Foto : Biro Humas DPRD Provinsi Maluku Utara Sofifi,(7/2/24) – Seusai menghadiri rapat paripurna DPRD terkait pengumuman calon gubernur (cagub...
No comments yet.