Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RADAR KAMPUS » Meriah di Panggung, Terlupakan di Belakang Layar: Curhat Mahasiswa Ternate di Yogyakarta Terhadap Pemkot

Meriah di Panggung, Terlupakan di Belakang Layar: Curhat Mahasiswa Ternate di Yogyakarta Terhadap Pemkot

  • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
  • visibility 936
  • comment 0 komentar

BALENGKO SPACE, YOGYAKARTA – Rabu (13/8/25) Harapan mahasiswa Kota Ternate untuk mendapat perhatian dari Pemerintah Kota Ternate saat gelaran Jaringan Kota Pusaka Indonesia (JKPI) 2025 di Yogyakarta pupus sudah. Meski ikut memeriahkan acara dengan menampilkan tarian khas daerah, mereka justru pulang membawa rasa kecewa.

Penetapan Ternate sebagai tuan rumah JKPI 2026 memang menjadi momen penting. Namun, di balik kemegahan acara, mahasiswa mengaku terpinggirkan. Ketua Ikatan Keluarga Pelajar dan Mahasiswa Kota Ternate (IKPMKT) Yogyakarta, Amril N. Hi Ade, menyebutkan bahwa pihaknya sudah mencoba berkali-kali membangun komunikasi dengan pejabat Pemkot yang hadir, tetapi berujung tanpa hasil.

“Awalnya saya sudah bertemu Kadis Kebudayaan di hotel, beliau janji akan memberikan baju dan aksesoris tarian Soya-Soya. Tapi setelah itu, tidak ada kabar lagi,” tegas Amril.

Upaya bertemu langsung dengan Sekretaris Daerah Kota Ternate juga tak membuahkan hasil memuaskan. Menurut Amril, pertemuan itu hanya sebatas basa-basi tanpa pembahasan serius.

“Yang kami mau itu bicara tentang keberlangsungan organisasi IKPMKT di Yogyakarta. Tapi kami merasa benar-benar diabaikan,” ujarnya.

@balengkospace

🎭 Meriah di Panggung, Terlupakan di Belakang Layar Mahasiswa Ternate di Yogyakarta curhat soal rasa kecewa mereka terhadap Pemkot Ternate. Merasa tak mendapat perhatian saat momen penting, kisah ini mengungkap sisi lain dari kemeriahan acara. 📍 Simak selengkapnya di Balengko Space! #kotaternate #MahasiswaTernate #Yogyakarta #PemkotTernate #ternate

♬ suara asli - balengkospace - balengkospace
  • Penulis: Redaksi Balengko Space
  • Editor: Redaktur Balengko Creative Media

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Petani transmigran mengolah lahan pertanian di kawasan permukiman baru program transmigrasi.

    Pemecahan Urusan Ketenagakerjaan dan Transmigrasi, Solusi atau Tantangan Baru?

    • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
    • account_circle Imran Tahir
    • visibility 240
    • 0Komentar

    Dahulu, Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi—hingga ke tingkat pemerintah daerah melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi—dibentuk dengan tujuan menyinergikan kebijakan dan program terkait ketenagakerjaan serta transmigrasi. Harapannya, kebijakan tersebut mampu menciptakan keterkaitan yang erat antara penyediaan lapangan kerja dan penempatan tenaga kerja, termasuk bagi transmigran, serta meningkatkan efektivitas dan efisiensi pengelolaan sumber daya manusia, pembangunan, […]

  • Gunung Gamkonora

    Keunikan Gunung Gamkonora dan Rute Pendakian yang harus kalian ketahui

    • calendar_month Rab, 8 Jan 2025
    • account_circle Redaksi Balengko Space
    • visibility 2.185
    • 1Komentar

    Gunung Gamkonora adalah gunung berapi aktif yang terletak di Kecamatan Ibu, Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara. Dengan ketinggian sekitar 1.635 meter di atas permukaan laut (Mdpl), gunung ini menawarkan pemandangan alam yang luar biasa indah. Keindahannya berhasil menarik perhatian wisatawan lokal maupun mancanegara yang ingin menjelajahi pesonanya. Berikut adalah beberapa keunikan Gunung Gamkonora yang […]

  • Pemuda Kampung Makassar Timur Bersihkan Pesisir Laut Ternate

    Pemuda Kampung Makassar Timur Bersihkan Pesisir Laut Ternate

    • calendar_month Jum, 30 Mei 2025
    • account_circle Agung R Selang
    • visibility 1.999
    • 0Komentar

    (balengkospace.com) Ternate, 30 Mei 2025 – Sejumlah pemuda dari Satgas Kebersihan Kampung Makassar Timur menggelar aksi bersih-bersih di pesisir laut, Jumat (30/5), untuk mengurangi sampah yang mencemari kawasan tepi laut Kota Ternate. Rifki Usman, tokoh muda setempat, memimpin langsung kegiatan ini. Ia bersama anggota Satgas menyusuri pesisir menggunakan perahu dan alat sederhana. Mereka mengangkat sampah […]

  • Ketua Panitia Konfercab NU Kota Tidore Kepulauan, Jafar Noh Idrus, menyampaikan keterangan terkait kesiapan pelaksanaan Konfercab yang telah mencapai 100 persen, Senin (15/12/2025).

    Persiapan Konfercab NU Kota Tidore Kepulauan Rampung 100 Persen

    • calendar_month Sen, 15 Des 2025
    • account_circle Redaksi Balengko Space
    • visibility 279
    • 0Komentar

    Tidore Kepulauan (BALENGKO) – Panitia Konferensi Cabang (Konfercab) Nahdlatul Ulama (NU) Kota Tidore Kepulauan memastikan seluruh persiapan kegiatan telah rampung 100 persen. Hal tersebut disampaikan Ketua Panitia, Jafar Noh Idrus, pada Senin, 15 Desember 2025. “Untuk persiapan, progresnya sudah 100 persen. Tinggal beberapa hal administratif yang nantinya akan kami selesaikan,” ungkap Jafar. Ia menambahkan, sejauh […]

  • Percakapan dalam Bahasa Ternate, yang harus kalian ketahui.

    Percakapan dalam Bahasa Ternate, yang harus kalian ketahui.

    • calendar_month Ming, 5 Jan 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 757
    • 0Komentar
  • Mahasiswa jurusan keperawatan menghadapi tantangan surplus perawat di Indonesia.

    Fenomena Surplus Perawat: Saat Jurusan Favorit Justru Jadi Jalan Terjal

    • calendar_month Kam, 21 Agu 2025
    • account_circle Muh. Rizki
    • visibility 973
    • 0Komentar

    Tenaga kesehatan memegang peran penting dalam menunjang kehidupan bernegara. Bidang ini mencakup berbagai profesi, mulai dari kesehatan lingkungan, kesehatan masyarakat, dokter, analis kesehatan, gizi, farmasi, bidan, hingga perawat dan masih banyak lagi yang penulis tidak bisa menyebutkan satu persatu. Di antara profesi tersebut, sebagian besar orang tua menjadikan perawat sebagai salah satu jurusan favorit untuk […]

expand_less